Inilah Hal Mengenai Bisnis Sampingan Yang Wajib Diketahui

0
1506
bisnis sampingan

Pekerjaan tetap ataupun kegiatan seperti menjadi mahasiswa dirasa belum memuaskan, apa lagi kebutuhan terus meningkat sehingga mencari pemasukan tambahan harus dipikirkan. Menjalankan bisnis banyak dipilih sebagai jawaban atas semua kebutuhan tersebut, karena bisnis dianggap cukup mudah dilakukan dan untungnya cukup besar. Agar tidak mengganggu pekerjaan tetap ataupun kegiatan lainnya, bisnis sampingan bisa jadi pilihan.

Dengan menjalankan bisnis, akan lebih mudah menghasilkan uang karena telah tersedia banyak referensi bisnis yang dapat dicoba. Sebelum itu harus memahami terlebih dahulu tips serta kelebihan dan kekurangan bisnis sampingan, sehingga akan lebih mudah untuk menjalankannya.

Tips Sukses Menjalankan Bisnis Sampingan

Agar mempermudah menjalankan bisnis sampingan haruslah mengetahui terlebih dahulu tips sukses menjalankannya. Dimana dengan memahami tipsnya bisnis akan berjalan dengan lebih mudah serta mampu bertahan dalam waktu lama tanpa mengganggu pekerjaan tetap. Berikut tips sukses menjalankan bisnis sampingan yang wajib diketahui:

1. Memperluas Pertemanan

Ini merupakan kunci utama yang harus dipenuhi, karenanya walaupun sibuk bekerja ataupun kuliah tetap harus bergaul dengan sekitar. Dengan memperluas pertemanan tentu akan membantu proses promosi bisnis serta tidak menutup kemungkinan teman yang ada di sekitarlah akan menjadi pelanggan tetap bisnis kelak.

2. Fokus Dengan Satu Bisnis

Bisnis sampingan tentunya dijalankan sebagai sampingan disela-sela pekerjaan tetap wajib, karenanya jangan sampai melupakan tanggung jawab yang utama terlebih dahulu. Untuk itu tips sukses menjalankannya adalah fokus satu bisnis saja. Pilihlah bisnis yang sesuai dengan kemampuan serta minat sehingga dalam menjalankannya akan senang tanpa tekanan.

3. Mulai Menyusun Rencana Bisnis

Setelah memperluas pertemanan serta menentukan satu bisnis yang akan dijalankan, tips sukses berikutnya adalah mulai menyusun rencana bisnis. Dengan menyusun rencana tentunya akan mempermudah dalam mempersiapkan bisnis seperti apa yang akan dilakukan nantinya.  Rencana bisnis yang disusun dengan matang bisa meliputi pengumpulan modal, mempersiapkan produk, melakukan riset pasar, strategi promosi serta tujuan.

Baca Juga :  Tips dan Ide Peluang Usaha Kecil Rumahan

4. Tetap Prioritaskan Pekerjaan Utama

Untuk pekerja kantor ataupun mahasiswa yang ingin menjalankan bisnis sampingan, tips suksesnya haruslah tetap memprioritaskan pekerjaan utamanya. Jangan pernah menunda serta menomor duakan pekerjaan utama, harus mampu fokus pada dua hal, yaitu pekerjaan utama dan sampingan.

5. Manfaatkan Internet

Dengan kemajuan teknologi tentunya banyak hal mudah yang dapat diperoleh serta banyak orang yang menggunakannya. Manfaatkan internet sebaik mungkin. Internet bisa dimanfaatkan untuk promosi produk, dengan cara membuat web ataupun akun media sosial untuk memasarkan produk.

Kelebihan Dan Kekurangan Bisnis Sampingan

Kelebihan dan kekurangan bisnis sampingan juga perlu diketahui, sehingga dalam menjalankannya tetap enjoy namun berhati-hati. Dimana kelebihan dan kekurangan ini bisa dijadikan bahan agar bisnis yang dijalalankan jauh lebih baik. Berikut kelebihan dan kekurangan bisnis sampingan yang wajib diketahui:

1. Kelebihan

Hal pertama yang harus diketahui adalah kelebihan bisnis sampingan yang tentunya cukup banyak serta sangat menggiurkan. Berikut ulasannya :

  • Penghasilan bertambah. Tentunya kelebihan utama dan merupakan daya tarik utama menjalankan bisnis sampingan adalah penghasilan bertambah. Maka dari itu pilihlah bisnis yang sesuai kemampuan sehingga uang yang dihasilkan akan maksimal.
  • Merupakan wujud pembuktian diri. Hal utama yang merupakan kelebihan dari bisnis sampingan adalah bisa menjadi wujud pembuktian diri pada keluarga ataupun lingkungan sekitar. Bahkan selain pekerjaan utama masih mampu memanfaatkan waktu untuk menjalankan bisnis sampingan.
  • Kebebasan akan lebih terasa. Maksud kebebasan disini adalah, bahwa tidak akan ada rasa takut atau tertekan jika kehilangan suatu pekerjaan karena setidaknya ada bisnis yang masih bisa dijalalankan.
  • Kebahagian meningkat. Tentunya jika suatu usaha yang dijalankan berjalan lancar akan membuat kebahagiaan meningkat. Hal itu juga berlaku saat menjalankan bisnis sampingan, bisnis tentunya tidak akan membuat hidup tertekan karena dijalankan tanpa ada yang memerintah, bisnis merupakan usaha sendiri tidak bergantung pada orang lain.
Baca Juga :  Coba Bisnis Online Tanpa Modal Dan Terbukti Membayar Ini Mudah Lho

2. Kekurangan

Janganlah lupakan bahwa setiap hal pasti selain memiliki kelebihan juga memiliki kekurangan. Begitu juga dengan bisnis sampingan. Dengan mengetahui kekurangan yang mungkin terjadi, akan mampu mencegah permasalahan sebelum terjadi. Berikut ulasannya :

  • Masalah keuangan. Masalah keuangan dimulai dari menyiapkan modal bisnis yang akan dijalankan, karena sebuah bisnis tidak akan berjalan tanpa modal. Selain itu, walaupun menjalankan bisnis sampingan sebaiknya harus tetap membagi keuangan dengan benar. Sehingga keuangan bisnis tidak akan tercampur dengan keuangan pribadi lainnya. Sehingga keuntungan serta kerugian dari pemasukan bisnis akan terlihat jelas.
  • Konsentrasi terbagi. Tentunya dengan menjalankan bisnis sampingan akan membagi konsentrasi menjadi dua. Dimana selain memikirkan pekerjaan utama harus juga memikirkan mengenai bisnis yang dijalankan. Dimana disini pebisnis haruslah mampu membagi waktu semaksimal mungkin namun harus tetap bisa fokus, sehingga tidak akan mengacaukan pekerjaan.
  • Kurang Istirahat. Dengan menjalankan bisnis sampingan tentu akan membuat waktu terpakai secara maksimal, sehingga setelah selesai menjalankan pekerjaan utama harus langsung  memanfaatkan waktu kembali untuk bisnis. Tentunya hal ini akan membuat waktu istirahat berkurang, bahkan tidak akan ada waktu juga untuk berlibur, untuk itu haruslah mampu memanfaatkan waktu senggang walau hanya sedikit untuk beristirahat ataupun sekedar berbincang dengan keluarga.

Referensi Bisnis Sampingan

Setelah mengetahui mengenai kelebihan dan kekurangan bisnis sampingan dan memahami dengan baik cara menyikapi kedua hal tersebut, barulah memulai binisnya. Bisnis yang dapat dilakukan cukup banyak tersedia. Berikut referensi yang bisa dicoba:

1. Menjadi Dropshipper

Menjadi dropshipper atau bisnis dimana tanpa harus memiliki produk bahkan tanpa modal. Bisnis sampingan ini dijalankan dengan menjalin kerja sama dengan supplier, bisa pada pasar didunia nyata ataupun pasar pada sebuah situs online. Sistem dropshipper disini, hanya perlu memajang foto ataupun vidio produk yang akan dibisniskan. Saat ada yang berminat, supplier yang akan mengirimkan dengan nama dropshipper kepada pembeli.

Baca Juga :  Bisnis Modal Kecil Berbasis Internet

2. Bisnis Online Shop

Jika merasa sudah memiliki modal yang cukup, tidak ada salahnya mengganti sistem dropshipper menjadi online shop, dimana selain menjadi penjual eceran juga bisa menjadi supplier suatu toko online lain. Karena seperti yang kita ketahui, sesuatu hal yang berbau online sedang digemari.

3. Membuka Jasa Pembuatan Kue

Jika merasa memiliki keterampilan dalam pembuatan kue, tidak ada salahnya dijadikan bisnis sampingan. Saat ini perminataan kue cukup banyak peminatnya, baik untuk acara ulang tahun ataupun syukuran. Dimana pembuatan kue dapat dilakukan diselah waktu selesai melakukan pekerjaan utama, seperti dimalam hari ataupun dipagi hari.

4. Membuka Warung Sembako

Untuk yang masing memiliki kegelisahan karena takut barang dagangan yang dijual tidak laku dalam sehari dan akhirnya kadaluarsa bisa mencoba membuka warung sembako. Dimana bisnis sampingan ini, produknya masih bisa dijual kembali esok hari tanpa takut tidak laku. Apa lagi yang memiliki rumah di pinggir jalan besar, peluang usahanya jauh lebih besar meraup untung.

5. Membuka Jasa Catering

Bisnis sampingan yang dapat dicoba terakhir adalah membuka jasa catering. Dimana hal ini akan memiliki peluang besar jika bekerja di suatu kantor ataupun menjadi mahasiswa. Dimana teman kantor dan dosen dapat dijadikan target utama dalam bisnis. Sudah banyak orang yang membuka jasa catering dan terbukti sukses besar.

Itulah hal mengenai bisnis sampingan yang wajib dipahami. Dengan memahami semua hal tentang bisnis sampingan tentunya akan membantu dalam menjalankan bisnis agar sukses. Karenanya pastikan bisnis yang dipilih benar-benar dibutuhkan saat ini.