Memiliki suatu usaha memang menjadi impian semua orang. Namun tidak semua orang bisa membuat suatu usaha karena terhambat dengan kurangnya modal. Tetapi semua kendala tersebut bisa diatasi, karena semakin berkembangnya zaman, semakin bermunculan usaha dengan modal kecil yang menjanjikan keuntungan yang besar. Berikut adalah peluang usaha modal kecil berdasarkan wilayah tempat tinggal :
Usaha Modal Kecil Di Pedesaan
Peluang usaha modal kecil tidak hanya ada di daerah perkotaan yang padat penduduk, namun bisa juga dijalankan di daerah pedesaan. Untuk menjalankan usaha di pedesaan yang pertama kali harus dilakukan adalah melakukan survei pasar tentang apa saja yang dibutuhkan bagi orang-orang di desa dan yang paling diminati. Berikut adalah peluang usaha modal kecil di pedesaan :
1. Jual Gorengan Di Sore Hari
Gorengan merupakan makan ringan yang disukai banyak orang. Biasanya gorengan dimakan saat sore hari sebagai teman minum teh atau minum kopi sambil berkumpul dengan keluarga. Makanan yang satu memang mengandung banyak minyak yang bisa menyebabkan kolestrol jika dikonsumsi terlalu banyak, namun meskipun begitu makanan ini tetap populer di semua kalangan dan memiliki banyak pemit. Cara membuat gorengan juga terbilang cukup mudah.
Menjual gorengan di sore hari bisa menjadi peluang usaha modal kecil bagi masyarakat pedesaan yang ingin memulai menjalankan usaha. Cukup menyiapkan kompor dan penggorengan serta bahan-bahan yang harganya terbilang cukup terjangkau sudah bisa memulai menjalankan bisnis menjual gorengan ini. Menjalankan usaha menjual gorengan memberikan keuntungan yang cukup besar dengan modal yang kecil. Usaha ini bisa dijalankan di depan rumah tanpa harus menyewa ruko atau membeli gerobak untuk menghemat modal. Harga gorengan bisa disesuaikan dengan keadaan sekitar, biasanya harganya kisaran Rp. 500 sampai dengan Rp. 1.000 per gorengan.
2. Jual Pakaian Secara Kredit
Menjual pakaian trend branded mungkin merupakan usaha yang tidak cocok dijalankan di wilayah pedesaan karena harga barang yang terlalu mahal dan tidak begitu populer di masyarakat sekitar. Namun jika menjual pakaian dengan cara dikredit atau dicicil merupakan salah satu peluang usaha yang sangat cocok dijalankan di pedesaan. Dengan modal kecil usah menjual baju dengan cara dicicil ini bisa menjadi pilihan. Karena bisanya orang akan lebih tertarik membeli barang yang dipermudah cara membayarnya dengan cara bisa dicicil daripada mendapatkan potongan harga, hal tersebut terjadi karena keadaan keuangannya yang tidak selalu ada.
Dengan modal yang sedikit bisa digunakan untuk membeli beberapa model baju yang populer, lalu menjualnya dengan cara dicicil 2 sampai 2 kali bayar dengan harga yang sudah dinaikkan sesuai dengan keinginan. Menjalankan usaha tersebut memang membutuhkan waktu sedikit lama untuk mendapatkan keuntungan, namun keuntungan yang bisa didapat bisa sampai setengah harga. Usaha ini cocok dijalankan di pedesaan.
3. Membuka Toko Kelontong
Toko kelontong merupakan salah satu usah yang banyak peminatnya dan paling mudah dijalankan. Peluang usaha modal kecil yang satu ini sangat mudah dijalankan dan juga bisa dilakukan dengan mengerjakan hal yang lain. Toko kelontong biasanya menyediakan kebutuhan pangan sehari-hari seperti mie, telur, beras, telur, dan masih banyak lagi lainnya.
Dengan modal kecil bisa digunakan untuk membuka toko kelontong yang berisi dengan kebutuhan sehari-hari yang selalu dicari setiap harinya. Laba atau keuntungan dari usaha ini memang tidak banyak, namun usaha toko kelontong memiliki banyak konsumen yang dapat memajukan dengan pesat usaha tersebut.
Usaha Modal Kecil Di Perkotaan
Usaha merupakan hal yang sudah biasa di jalan di perkotaan yang didominasi dengan banyaknya penduduk yang memiliki kebutuhan yang sama. Untuk membuka peluang usaha di perkotaan terbilang lebih mudah daripada pedesaan karena jumlah masyarakatnya yang banyak. Untuk membuka usaha di perkotaan juga bisa menggunakan modal yang kecil. Berikut adalah contoh peluang usaha modal kecil di perkotaan :
1. Membuka Laundry Kiloan
Membuka jasa laundry kiloan merupakan peluang usaha dengan modal kecil di perkotaan yang bisa menjadi pilihan. Tidak perlu menyewa tempat berupa ruko untuk dapat menjalankan usaha ini, usaha ini bisa dilakukan di rumah.
Untuk memulai usaha ini supaya memiliki banyak pelanggan bisa dengan cara memberi promo pelayanan antar jemput laundry secara gratis. Laundry biasanya identik dengan penggunaan mesin cuci sebagai alat mencucinya, namun bisa juga memberikan jasa laundry dengan menggunakan cuci manual karena hasil cuciannya lebih bersih. Harga jasa laundry kiloan juga harus sesuai pasaran jangan terlalu mahal untuk mencari pelanggan terlebih dahulu.
2. Jasa Titip Beli Barang
Biasanya masyarakat perkotaan didominasi dengan orang-orang yang setiap harinya selalu memiliki kesibukan. Salah satu peluang usaha dengan modal kecil adalah jasa titip beli barang sesuai dengan keinginan pemesan. Untuk menjalankan usaha ini yang perlu dilakukan adalah memperbanyak jalan-jalan keluar kota atau ke luar negeri, setelah itu bisa melakukan jasa titip beli barang sesuai pesanan konsumen. Biasanya pelanggan akan mengirimkan gambar barang yang ingin dibeli lalu pengusaha mencarikan barangnya dan menjual barangnya sesuai dengan harga toko, namun ditambahkan dengan fee jasa titip beli barang sesuai dengan yang sudah ditentukan dan juga ongkos kirim barang.
Keuntungan yang didapat saat menjalankan usaha ini adalah dari fee jasa titip beli barang. Biasanya fee untuk membelikan barang mulai dari Rp. 5.000 sampai Rp. 10.000 per item sesuai dengan jenis barang dan lokasinya. Bagi yang memiliki banyak waktu luang, sangat cocok untuk mulai mencoba usaha yang satu ini.
3. Menjadi Makelar Properti
Peluang usaha modal kecil yang menjanjikan adalah menjadi makelar properti atau memiliki nama lain broker. Usaha yang satu ini tidak mudah dilakukan namun jika berhasil menjalankan usaha ini maka akan mendapatkan banyak keuntungan yang sangat menggiurkan. Makelar properti adalah usaha dimana membantu dalam menjualkan tanah, rumah, atau aset orang lain.
Contohnya jika dapat menjualkan ruko seseorang dengan harga 1 miliar maka agen pemberi jasa makelar akan mendapatkan 2-3% atau sekitar 20-30 juta dari hasil penjualan, semua sesuai dengan kesepakatan antara pemilik aset dan agen jasa makelar properti. Usaha ini sangat menjanjikan di masa depan, bayangkan saja jika dalam 1 bulan dapat menjualkan 7 aset milik orang dengan harga yang cukup tinggi, maka keuntungan yang didapat juga akan sangat tinggi.
Namun untuk menjalankan usaha makelar properti yang sukses adalah dengan selalu melakukan promosi yang baik, memahami tentang RTRK (rencana tata ruang kota), bersikap profesional, tangguh, dan masih banyak lagi hal yang perlu diperhatikan saat menjalankan usaha makelar ini supaya menjadi usaha yang sukses.
Itulah beberapa peluang usaha modal kecil yang bisa dilakukan sesuai dengan wilayah tempat tinggal masing-masing. Setiap wilayah pasti memiliki kekurangan dan kelebihan yang bisa memunculkan banyak peluang usaha. Saat membuka usaha, lakukan dengan sungguh-sungguh dan profesional supaya usaha yang dijalankan dapat berkembang dan memberikan keuntungan dalam jangka panjang. Setiap usaha pasti memiliki resiko kerugian, namun semua hal tersebut pasti dapat diatasi.